logo

Desa Pasuruan

Jl. RANUWIJAYA II DUSUN BANYUMAS RT 001 RW 001 DESA PASURUAN KECAMATAN PENENGAHAN KEBUPATEN LAMPUNG SELATAN 35
Telp. Email : [email protected]
Kembali

Kunjungan Mahasiswa KKN UNILA Disambut Baik Oleh Pemerintah Desa Pasuruan

132
06 Dec 2023
Admin Desa Pasuruan
logo

PasuruanNews- Dalam sambutan Kepala Desa Bpk. Sumali beserta Ibu. Ernawati,S.Kom Beliau menyampaikan bahwa Desa Pasuruan merupakan desa ibu kota yang ada di kecamatan Penengahan, dan menjadi salah satu desa terbaik yang ada dikecamatan penengahan dengan kategori Desa Maju, Hal ini menjadi acuan bagi Mahasiswa KKN Unila untuk dapat berkerja sama dengan baik dalam menjaga integritas dan sinergritas Desa Pasuruan.

Di Desa Pasuruan terdapat Kelompok Tani, baik Kelompok Wanita Tani ataupun kelompok Laki – Laki Tani dan Kelompok Pengajian serta Senam Jasmani yang rutin dilakukan bergilir setiap minggunya di dusun – dusun Desa Pasuruan . Terdapat 3 (Tiga) SD ( Sekolah Dasar ) yaitu (SD 1, SD 2 dan SD 3) , SMP Negeri 1, SMA Muhammadiyah, SMK utama dan Pondok Pesantren dengan jumlah 8 (delapan) dusun yaitu dusun Jati Bening, Jati Sari,Banyumas, Sumber Sari, Pasuruan Atas, Pasuruan Bawah, Sedang Sari dan Jati Rejo .

Fajri selaku koordinator kelompok KKN mengutarakan kepada awak media “ saat ini kami yang beranggotakan 10 orang terdiri dari 2 Laki-Laki dan 8 Perempuan sedang melakukan Pra-KKN di Desa Pasuruan selama 2 (dua) Hari pada tanggal (5-6 desember) kami juga melakukan kunjungan ke SMPN 1 Pasuruan dimana kami disambut dengan baik oleh Kepala Sekolah Ibu. Anna Susanti, S.Pd. Kegiatan kami ini didampingi oleh Bpk. Eriza Barnawi, S. Sn., M. Sn selaku DPL ( Dosen Pembimbing Lapangan) yang telah membantu serta membimbing kami dalam pelaksanaan Pra -KKN sampai dengan KKn yang akan dimulai pada tanggal 3(Tiga) Januari 2024 selama 40 Hari mendatang di Desa Pasuruan Kecamatan Penengahan Kabupaten Lampung Selatan”.

Adapun Tujuan dilaksanakannya kunjungan Pra-KKN ini untuk silahturahmi antara kelompok Mahasiswa yang akan melaksanakan KKN dengan pihak Pemerintahan Desa Pasuruan serta masyarakat sekitar kemudian kunjungan ke SMPN 1 Penengahan tempat pelaksanaan kegiatan PLP yang dilakukan bersamaan dengan kegiatan KKN.

Kategori

  1. Default

Hubungi Kami

logo

Pasuruan

Jl. RANUWIJAYA II DUSUN BANYUMAS RT 001 RW 001 DESA PASURUAN KECAMATAN PENENGAHAN KEBUPATEN LAMPUNG SELATAN Penengahan

Lokasi Balai Desa

Portal Resmi Sistem Informasi Pemerintahan Desa Kelurahan Terpadu
Desa Pasuruan, Kec. Penengahan, Kab. Lampung Selatan, Prov. Lampung

SIPDeskel V1.0.8.24

© METADESA 2024